Aparat Kepolisian Masih Melakukan Penyelidikan Penyebab Kebakaran di Pasar Lama Pomalaa

Aparat Kepolisian Masih Melakukan Penyelidikan Penyebab Kebakaran di Pasar Lama Pomalaa
Pemadam kebakaran Pemda Kolaka melakukan pemadaman di pasar lama Pomalaa. (Dok: Rahman/Timurterkini.com).

Kolaka, Timurterkini.com – Aparat Kepolisian Polsek Pomalaa, Polres Kolaka, Polda Sulawesi Tenggara, masih melakukan penyelidikan di lokasi kebakaran pasar lama Pomalaa.

Kapolsek Pomalaa, IPTU Taufik menyebut, sebanyak Delapan unit mobil pemadam kebakaran berada di lokasi kejadian memadamkan api.

Ke Delapan mobil itu tak lain adalah milik Pemerintah daerah (Pemda) Kabupaten Kolaka dan PT Antam serta PT SJS, berupaya memadamkan besarnya kobaran api.

“Mobil milik Pemda Kolaka, PT Antam dan PT SJS dikerahkan untuk memadamkan api,” katanya kepada wartawan Timurterkini.com, Jum’at (27/01/2023).

Adapun saat ini, pihaknya masih berada di lokasi Tempat Kejadian Peristiwa (TKP) membantu warga untuk membersihkan puing-puing kebakaran.

Selain itu, kata dia, aparat Kepolisian juga melakukan penyelidikan penyebab kebakaran subuh tadi.

Kendati demikian, penyebab kebakaran belum diketahui pasti hingga saat ini.

“Saat ini kami masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran,” ujarnya.

Sementara itu, Danru Damkar Kolaka, Hasrun, mengatakan kurang lebih 4 jam lamanya, api baru dapat dikuasai.

Namun begitu, pihaknya masih melakukan pendinginan di lokasi kejadian bersama pemadam kebakaran lainnya dari 2 perusahaan untuk menghindari terjadinya kebakaran susulan.

“Akhirnya api berhasil dikuasai oleh gabungan pemadam kebakaran,” ungkap Hasrun di lokasi kejadian.

Sebelumnya diberitakan. Kebakaran hanguskan sejumlah bangunan di pasar lama Pomalaa, Kelurahan Dawi-dawi, Kecamatan Pomalaa, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Peristiwa itu terjadi pada Jum’at 27 Januari 2023, sekira pukul 04.00 Wita subuh tadi.

Dilokasi kejadian, sejumlah warga masih melakukan pembersihan puing-puing bekas kebakaran.

Bahkan hingga pagi tadi, sejumlah mobil pemadam kebakaran milik Pemda Kolaka masih memadamkan api di Tempat Kejadian Peristiwa (TKP).