Berita  

Camat Mamasa Apresiasi Kerja Sama Bhabinkamtibmas dan Babinsa

Camat mamasa apresiasi kerja sama Bhabinkamtibmas dan Babinsa
Camat Mamasa, bersama Bhabinkamtibmas dan Babinsa. Foto: Timurterkini.com/Yulianus

Mamasa, Timurterkini.com – Camat Mamasa, Hesron Lullulangi.S.Pt,.M.Pd, apresiasi kerja sama Bhabinkamtibmas dan Babinsa dalam pencegahan Covid-19, Sejak bulan Maret yang lalu, masyarakat Kabupaten Mamasa, tengah diresahkan oleh wabah Virus Corona disiase Covid-19, dirasakan pada masyarakat, sehingga berbagai upaya yang dilakukan oleh Pemerintah pusat, Daerah hingga ketingkat Desa.

Dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19, hal ini yang membuat Pemerintah Kecamatan Mamasa, untuk aktif turun ke sejumlah Desa yang ada dalam lingkup Kecamatannya, yang bekerja sama Dengan Pemerintah Desa, Bhabinkamtibmas, Babinsa,Pendamping Desa Serta Tim Relawan Desa, untuk melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat, tentang langkah-langkah dalam pencegahan penyebaran covid-19.

Dalam kunjungan ke sejumlah Desa, Camat Mamasa, Hesron Lullulangi, mengatakan, menyampaikan apresiasi kepada sejumlah personil TNI-POLRI yang di tugaskan kesejumlah Desa, sebagai Babinsa dan Bhabinkantibmas atas kerja sama dan koordinasi yang baik sehingga sosialisasi yang kami lakukan di sejumlah Desa dapat terlaksana dengan baik.

“Atas kerja sama yang baik dari di Desa, tentang suka duka yang kami alami dilapangan dalam melakukan kegiatan ini, utamanya bagi bapak-bapak yang beragama Muslim yang tengah menjalankan ibadah puasa dan hal ini menjadi pengalaman tersendiri, utamanya di tengah situasi dan kondisi yang sedang terjadi saat ini dalam berperang melawan penyebaran covid-19,” tutur Hesron.

Hesron juga menyampaikan, terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Polsek Mamasa atas bantuan berupa saund syistem yang sering kami gunakan dalam melakukan kegiatan sosialiasi ke sejumlah Desa yang ada di Kecamatan Mamasa ini.

“Melalui kesampatan ini juga, kita kembali mengajak seluruh masyarakat Kecamatan Mamasa, untuk tetap meningkatkan kewaspadaan, dalam menghadapi penyebaran wabah Covid-19 ini, juga tetap mematuhi himbauan-himbauan Pemerintah, mulai dari tingkat pusat sampai pada tingkat Desa untuk tetap meningkatkan polah hidup bersih dan sehat, memakai masker ketika beraktifitas dan berinteraksi diluar rumah,” ungkapnya.

Lanjut, terlebih menindak lanjuti suratbedaran Bapak Bupati Mamasa, H.Ramlan Badawi, untuk menfaatkan lahan-lahan pekarangan rumah dan lahan lainnya untuk menanam tanaman jangka pendek, dalam memenuhi kebutuhan rumah tanggah, sebab kita tidak perna tahu penyebaran covid-19 ini akan berakhir sampai kapan.

“Sehingga penting bagi kita semua, untuk bahu membahu dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari, juga tetap mengajak kepada kita semua selaku umat yang percaya kepada Tuhan untuk senantiasa berdoa dalam situasi dan kondisi yang terjadi saat ini, sampai kita bisa beraktifias kembali sebagaimana dulunya,” tutup Hesron, Camat Mamasa.

Laporan: Yulianus