Makassar, Timurterkini.com – Pasien virus Corona (Covid-19) di Sulawesi Selatan terus mengalami peningkatan. Sampai saat ini dari data Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sulsel tercatat jumlah pasien positif yang sembuh sebanyak 19 orang atau 23,2 persen yang didominasi pasien berasal dari Kota Makassar.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sulsel Muhammad Ichsan Mustari mengatakan, sampai Minggu 5 April, ada 10 penambahan pasien yang dinyatakan sembuh.
“Kami mendapatkan update dari rumah sakit ada penambahan 10 orang yang sembuh, sehingga total yang sembuh ada 19 orang. Insya Allah minggu depan bertambah lagi angka yang sembuh,” kata Ichsan, Senin (6/4/2020).
Berdasarkan data tersebut per 5 April 2020, pukul 18.16 WITA, jumlah Orang Dalam Pemantauan sebanyak 2.166 orang. Sementara Pasien Dalam Pengawasan sebanyak 263 orang, diantaranya 231 orang masih dirawat, 19 orang sudah pulang atau sehat dan 13 orang meninggal dunia.
Sedangkan, positif sebanyak 82 orang, dengan rincian 56 orang masih dirawat, 19 orang sembuh dan tujuh orang meninggal dunia.