Berita  

KPU Tana Toraja Distribusikan Logistik, Dahulukan TPS Terjauh

Ketua KPU Tana Toraja bersama Komisioner KPU Tana Toraja dan Forkopimda yang melepas pendistribusian logistik, di halaman kantor KPU Tana Toraja, Sabtu (23/11/24). (Dok.Zul/Timurterkini.com)

Tana Toraja, Timurterkini.comKomisi Pemilihan Umum (KPU) Tana Toraja mulai distribusikan Logistik Pilkada Tana Toraja ke daerah terjauh.

Pendistribusian logistik tersebut dilepas di halaman kantor KPU Tana Toraja, Sabtu (23/11/24).

Ketua KPU Tana Toraja, Berthy Paluangan mengatakan, pendistribusian logistik merupakan bagian yang sangat penting.

“Dimana barang-barang yang akan di distribusikan semuanya adalah barang berharga. Yang akan kita gunakan pada pemungutan suara kedepannya,” terangnya saat sambutan pada pendistribusian logistik di depan kantor KPU Tana Toraja, Sabtu (23/11/24).

Ia mengungkapkan, untuk itu sangat diperlukan pengawalan dari semua pihak mulai dari pihak kepolisian, Bawaslu, PPK dan semua pihak untuk menjaga barang berharga tersebut.

Berthy mengaku, pendistribusian logistik yakni kotak suara kali ini dilakukan untuk empat kecamatan yaitu kecamatan Bonggakaradeng, kecamatan Rano, kecamatan Simbuang, dan kecamatan Mappak.

“Yang mana jumlah kotak suara yang akan didistribusikan hari ini sebanyak 146 kotak suara di empat kecamatan,” akunya.

Berthy menjelaskan, hari ini pihaknya melaksanakan pendistribusian logistik karena kondisi geografis beberapa TPS.