Toraja Utara, Timurterkini.com — Bupati Toraja Utara akan mengubah waktu pelaksanaan inspeksi mendadak (sidak) ke berbagai instansi.
Hal ini dilakukan, agar mengetahui tingkat kedisiplinan para pegawai saat melaksanakan pelayanan di kantor publik.
Selain itu, untuk mendapatkan data akurat kepatuhan pegawainya terhadap aturan yang berlaku.
Sebelumnya diketahui bahwa Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang sering melakukan sidak pada pagi hari yang dimulai pukul 07.30 dan 08.00 wita.
Namun kedepan, pihaknya akan melakukan sidak kepada instansi atau Organisasi Perangkat Daerah (OPD) menjelang siang hari.
Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang mengatakan pihaknya kedepan akan melakukan sidak ke instansi atau Organisasi Perangkat Daerah (OPD) pada siang hari.
“Karena ada informasi masyarakat, bahwa jika pak Bupati sering melakukan sidak ke OPD pada pukul 7.30 dan 08.00 wita. Dan setelah pukul 11.00 wita ke atas sudah pulang semua. Dan hanya datang absen saja pada pagi hari lalu pulang,” terangnya saat sambutan peringatan hari lahir Pancasila, dilapangan bakti, Senin (3/6/24).
Iapun berharap informasi tersebut yang disampaikan tidak terjadi.