Berita  

Gagal di IPDN, Yehisker Terpilih di DPRD Mamasa

Anggota DPRD Mamasa dari Fraksi Golkar, periode 2024-2029 Yehisker. Hamsa/Timurterkini.com

Mamasa, Timurterkini.com – Setelah berhasil raih suara terbanyak di internal Partai Golongan Karya (Golkar) pada Pemilu 2024 lalu, Yehisker akhirnya resmi dilantik sebagai anggota DPRD Kabupaten Mamasa periode 2024-2029, pada Rabu (28/8/2024).

Politisi muda asal daerah pemilihan (Dapil) Mamasa satu itu kini resmi menjabat sebagai wakil rakyat di Kabupaten Mamasa, Provinsi Sulawesi Barat.

Ia dilantik bersama 24 anggota DPRD terpilih lainnya pada Pemilu 14 Februari 2024 lalu di Kantor DPRD Mamasa, Jl poros Mamasa – Polewali, Desa Osango, Kecamatan Mamasa.

Untuk diketahui pada Pemilu 14 Februari lalu, Yehisker berhasil raih suara sebanyak 1.484.

Sementara nomor urut satunya atasnama Joni Daud raih suara sebanyak 1.094 dan nomor urut tiga raih suara sebanyak 548.

Dengan begitu, Yehisker berhasil wakili Golkar untuk Dapil Mamasa I periode 2024-2029.

Yehisker merupakan lulusan terbaik Fakultas Hukum Universitas Bosowa, tahun 2022.

Sebelumnya Yehisker pernah gagal mendaftar di Institut Pemerintah Dalam Negeri (IPDN).

Pada awal semester 7 tepat Yehisker berusia 22 tahun ia terjun ke dunia politik.

Siapa sangka diusinya menginjak 23 tahun itu berhasil menangkan suara terbanyak melalui partai berlambang pohon beringin itu didapilnya.

“Saya sangat berterima kasih kepada semua masyarakat Mamasa khususnya di Dapil 1 yang telah mempercayakan saya, dan alhamdulillah sudah dilantik,” ungkap Yehisker, Sabtu 31/8/24.

Nama : Yehisker S.H

Tenpat Lahir, Pembu, 23 September 2000

Alamat : Desa Kariango, Kecamatan Mamasa, Kabupaten Mamasa.

Agama : Kristen 

Pengalaman Organisasi :

1.Ketua GMKI Komisariat Elim 45 Unibos Masa Bakti 2020-2021

2.BPC GMKI Makassar Masa Bakti 2021-2023

3.Pengurus Besar Kesatuan Mahasiswa Kabupaten Mamasa (KMKM) Masa Bakti 2020-2022

4.Pengurus Himpunan Mahasiswa Ilmu Hukum Unibos (HIMAPSIH)

5.Pengurus Persekutuan Mahasiswa Kristen Unibos (PMKO) Masa Bakti 2019-2020